Tinggal di pelosok dengan PLN yang sering / sangat sering mati, mau tidak mau lampu darurat seperti senter sudah seperti kebutuhan pokok.
Di rumah terdapat 2 senter yang biasa saya pakai yakni Acebeam K40M dan Solarforce L2 yang keduanya menggunakan baterai Li-Ion tipe 18650.
Baterai yang digunakan adalah baterai rechargeable atau bisa di cas kembali, saya menggunakan Nitecore i4. Sayangnya proses pengecasan membutuhkan waktu sekitar 3-4 jam untuk sebuah baterai Panasonic NCR18650A dengan kapasitas 3000mA
dan semalaman penuh untuk 3 buah baterai.
Coba cari alternatif modul charger di toko online dan IC yang paling banyak digunakan adalah TP4056 sayangnya hanya sanggup chaging dengan kapasitas 1A output.
I WANT MORE !!!
Perlu diingat baterai Li-Ion cukup senstitif, oleh sebab itu baterai tipe ini membutuhkan CC/CV Controller.
Saat Kosong, charger akan memulai dengan Constant Current. Begitu mendekati penuh (4.2V) akan berpindah mode ke Constant Voltage agar tidak terjadi Over Charging.
Dari datasheet PANASONIC NCR18650A, tertera parameter Charging Current yang "direkomendasikan" yakni 0.5*Kapasitas atau sekitar 1500mA.
Saya tertarik dengan salah satu modul yang menggunakan Controller TP5000. Dari datasheet IC ini dapat menyuplai hingga 2A (syarat dan ketentuan berlaku).
Modul TP5100 memang dari segi harga lebih mahal jika dibandingkan dengan modul TP4056. Perbedaan mendasar dari kedua tipe controller ini adalah "mode"nya
TP4056 masuk kategori Linear Regulator dan TP5000 merupakan Switch Mode Regulator. Untuk lebih ditail bisa di download datasheet dari masing-masing IC.
Dimensinya cukup kecil 22*15*5mm dengan warna merah yang menarik perhatian, setting default dari modul ini adalah 1A.
Untuk menaikkan arus output, cukup dengan memparallel R100 (Current setting). Menggunakan rumus I=V/R dimana V disini adalah Vref yakni 0,1V dan I adalah target Arus yang dikehendaki.
Di part-bin kebetulan ada resistor 0.15 Ohm, coba langsung dipasang. Resistor menggunakan tipe 1206.
Dari kalkulasi sebelumnya R = 0.06 Ohm ; V = 0.1V ==> I = 0.1 / 0.06 = 1.67A output current.
Karena PCBnya yang cukup mungil, terpaksa saya menambahkan heatsink kecil pada bagian IC untuk membantu proses pelepasan kalor.
LED terpasang.
Langsung ke proses pembebanan, seperti biasa saya menggunakan Electronic Load dan didapatkan ~ 1.72A output dengan 5V input. Meleset sedikit dari kalkulasi awal yang ada dikisaran 1.67A
Tes selama 1 jam dan tidak ada kendala. Temperatur dikisaran 70 derajat Celcius. Memang cukup panas, akan tetapi saya rasa no problem.
Untuk pengujian real test menggunakan baterai 18650 akan dilanjut pada artikel selanjutnya.
Kau Auraku...............
Harganya kok lebih dari 2x nya TP4056 ya mas...
ReplyDeleteKenapa nggak pakai 2 atau lebih TP4056 diparalel??
Dari segi harga ketemunya lebih murah mas...
Tp dari segi tempat kurang efisien...
Tipe Switching cenderung punya efisiensi yang lebih bagus saat tegangan inputnya tinggi
DeleteArus charger itu 1/2 dari kapasitas baterai ya mas ??
ReplyDeleteTidak selalu, cuma secara umum seperti itu
DeleteMonggo di download saja datasheet baterai yang digunakan
Jika baterai Panasonic NCR18650B yang memiliki charging current 1.625 A tapi saya menggunakan TP5100 yg memiliki Output 2A, kira2 akan berjalan normal atau tidak ya?
ReplyDeleteJika baterai Panasonic NCR18650B yang memiliki charging current 1.625 A tapi saya menggunakan TP5100 yg memiliki Output 2A, kira2 akan berjalan normal atau tidak ya?
ReplyDeleteCharging etap berjalan normal, bahkan bnyak charger baru yang mampu menyuplai lebih
DeletePengisian baterai lebih cepat, dengan drawback baterai akan sedikit lebih panas dan lebih pendek umur/cyclenya
Maaf telat 2 tahun baru komen :)
ReplyDeletePakai TP4056 diparallel aja mas, praktis naikin daya charging. Tahun 2020 saya parallel 4 pcs TP4056 dapat 3,6A arus CC-CV untuk ngecharge 1s battery pack 8000mAh, 3 jam penuh dengan solar panel 50W yang di Buck 8A ke 5V.
Tapi sekarang udah pindah ke IP2312 yang tipe output 4.2V drngan maksinal charging 3A, saya parallel dua jadi 6A dan bisa charging 14000mAh dalam waktu 3 jam. Lumayan buat lampu LED tiap malam, blender portable, dan power bank tiap hari. Apalagi buat camping luar biasa berguna mas.
Salam dari Jakarta 😀